PERAN MUBALIGH DALAM MENINGKATKAN MOTIVASIBELAJAR AL-QURAN PADA REMAJA DI DESA AIR SENGGERIS KECAMATAN SUAKTAPEH KABUPATEN BANYUASIN

MUSTAQIM, NIM. 612015068 (2019) PERAN MUBALIGH DALAM MENINGKATKAN MOTIVASIBELAJAR AL-QURAN PADA REMAJA DI DESA AIR SENGGERIS KECAMATAN SUAKTAPEH KABUPATEN BANYUASIN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
612015068_BAB I_DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (810kB) | Preview
[img] Text
612015068_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Mustaqim. NIM. 612015068. Skripsi ini membahas tentang Peran Mubaligh Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Al-Qur’an Pada Remaja Di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh kabupaten Banyuasin. Penelitian ini bertujuanuntuk Mengetahui: 1). Pelaksanaan pembelajaran Al-Qur’an di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin. 2). Faktor-faktor apa saja yang menyebabkan remaja kurang termotivasi belajar membaca Al-Qur’an di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin. 3). Peran Mubaligh dalam meningkatkan motivasi belajar Al-Qur’an di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: (1) Bagaimana Pelaksanaan pembelajaran Al-Qur’an di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin? (2). Apa saja Faktor-faktor yang menyebabkan remaja kurang termotivasi dalam membaca Al- Qur’an? (3) Bagaimana peran Mubaligh dalam meningkatkan motivasi belajar Al-Qur’an di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin? Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan yang dilaksanakandi Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin.Data diperoleh dari wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkanbahwa ada beberapa faktor-faktor yang Mempengaruhi Motivasi Belajar adalah:(1). Faktor Internal, Faktor yang berasal dari dalam diri siswa sendiri. (2).Faktor Eksternal Seperti faktor internal, faktor eksternal juga terdiri atas duamacam, yakni: faktor lingkungan sosial dan faktor lingkungan nonsosial. Upayamenumbuhkan motivasi belajar membaca Al-Qur’an antara lain: (1).Mengingatkan adanya kematian. (2). Memberikan angka. (3). Memberikanhadiah. (4). Memberikan pujian. Kesabaran dan kelembutan pembimbingmenjadikan para anggota segan, dan mengikuti ketikadiberikan bimbingan danmotivasi. Peran Mubaligh dalam meningkatkan motivasi belajar Al-Qur’an pada remaja di Desa Air Senggeris Kecamatan Suaktapeh Kabupaten Banyuasin telah berhasil mengubah kebiasaan para remaja yangawalnya kurang semangat dalam menjalankan belajar membaca Al-Qur’ansehinggadengan adanya Mubaligh maka para remaja semakin semangat untuk mendalami membaca Al-Qur’an.Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan akan menjadi bahan informasidan masukan bagi mahasiswa, para peneliti dan semua pihak yang membutuhkan. kata kunci: motivasi, mubaligh, alqur'an

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing, 1. Dr. Drs. Antoni, M.H.I 2. Ayu Munswaroh, S.Ag., M. Hum.
Uncontrolled Keywords: motivasi, mubaligh, alqur'an
Subjects: Komunikasi Penyiaran Islam > Komunikasi dakwah
Divisions: Fakultas Agama Islam > Komunikasi Penyiaran Islam (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Agama Islam
Date Deposited: 12 Oct 2019 02:09
Last Modified: 12 Oct 2019 02:09
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/5722

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.