PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN (AUDIO VISUAL) TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN PAI DI SMK BINA JAYA PALEMBANG

ANGGI OKTAVIANITA, NIM. 622015033 (2019) PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN (AUDIO VISUAL) TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN PAI DI SMK BINA JAYA PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
622015033_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
622015033_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (942kB)

Abstract

Media pembelajaran merupakan suatu yang dapat digunakan oleh guru dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa, dengan motivasi yang tinggi akan mempengaruhi hasil belajar siswa. Dalam penelitian ini masalah yang diangkat bagaimana penerapan penggunaan media pembelajaran audio visual, motivasi belajar siswa, dan adakah pengaruh media pembelajaran audio visual terhadap motivasi belajar siswa di SMK Bina Jaya Palembang. Tujuan yang mendasar dalam penelitian ini adalah : untuk mengetahui penggunaan penerapan media pembelajaran audio visual didalam kelas, untuk mengetahui motivasi belajar siswa dan untuk mengetahui adakah pengaruh media pembelajaran audio visual terhadap motivasi belajar siswa di SMK Bina Jaya Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara observasi, angket dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, diolah dan dianalisa dengan menggunakan rumus korelasi product moment. Dari hasil analisa yang dapat kita ketahui bahwa penggunaan media pembelajaran audio visual di SMK Bina Jaya Palembang sudah berjalan dengan baik, hal ni dibutktikan dari persentase skor tinggi sebanyak 26 siswa (48,14%), skor sedang 18 siswa (33,33%), dan skor rendah 10 siswa (18,51%), dan motivasi belajar siswa cukup baik, hal ini dibuktikan dari persentase skor tinggi sebanyak 30 siswa (55,55%), skor sedang 13 siswa (24,07%), dan skor rendah 11 siswa (20,37%). Sedangkan ada pengaruh positif penggunaan media pembelajaran audio visual terhadap motivasi belajar siswa, hal ini dibuktikan dari hasil akhir penelitian, ternyata rhitung lebih besar dari r tabel dengan N 54, karena tidak terdapat dalam tabel konsultasi maka diambil N yang terdekat diatasnya yaitu N 60 dengan taraf signifikan 5% di dapat nilai N = 0,633 (0,633>0,250).Dengan demikian, media pembelajaran audio visual berpengaruh positif terhadap motivasi belajar sebesar 0,633. Walaupun pengaruh tersebut masih rendah. Namun perlu diketahui bahwa motivasi belajar siswa juga dipengaruhi oleh orang tua, dan lingkungan tempat tinggal siswa. KATA KUNCI : Media pembelajaran audio visual dan motivasi belajar siswa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: pembimbing : 1. Dra.Yuslaini.,M.Pd. 2. Rulitawati.,S.Ag.M.Pd.I
Uncontrolled Keywords: Media pembelajaran audio visual dan motivasi belajar siswa
Subjects: Pendidikan Agama Islam > Pengajaran dan Pengajar
Divisions: Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Agama Islam
Date Deposited: 27 Mar 2019 04:04
Last Modified: 11 May 2019 01:20
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/3940

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.