Nadia Mahardika Elsaputri, NIM. 312017048 (2021) ANALISIS STRUKTURAL DALAM NOVEL TEMAN TAPI MENIKAH KARYA AYUDIA BING SLAMET DAN DITTO PERCUSSION. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
312017048_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (2MB) | Preview |
|
Text
312017048_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf Restricted to Repository staff only Download (330kB) |
Abstract
Latar belakang dalam penelitian ini adalah analisis struktural dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana analisis struktural dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Salmet dan Ditto Percussion, sedangkan tujuan penelitian yaitu mengetahui analisis struktural dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dalam penelitian ini agar dapat mendeskripsikan Analisis Struktural dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel yang berjudul Teman Tapi Menikah karya Ayudia Boing Slamet dan Ditto Percussion berjumlah 208 halaman dan tahun 2017. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik dokumentasi, selanjutnya data analisis melalui analisis konten. Hasil analisis struktural dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion, yaitu tema mengenai “Kisah 2 orang sahabat yang akhirnya menikah”. Latar/Setting di dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion terdiri dari 3 yaitu: (1) latar waktu : malam hari, hari selasa, tiga jam, saat ini, lima menit, dua jam, sore hari, setengah jam, pagi hari, seminggu kemarin, beberapa hari ini, siang hari, dua hari ini, keeseokan harinya, kemarin, malam hari, (2) latar tempat : ruang studio, kantin sekolah, koridor kelas, ruang kelas, lapangan sekolah, dalam mobil, Cilandak Town Square, SMP 8 Jakarta, warung wartam, dikamar, kafe, kantor polisi, Bali, pantai, (3) latar suasana : senang, kesal, bahagia bercampur haru. Tokoh dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion yaitu, Ayudia Bing Slamet, Ditto Percussion, Damu, Milla, Arman, Finna, Lida, Ibu Ditto. Alur/Plot dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion menggunakan alur campuran. Amanat yang terdapat dalam novel Teman Tapi Menikah karya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion adalah jodoh tidak usah dicari hingga keliling dunia, cukup lihat di sekelilingmu. Mungkin saja jodohmu sahabatmu sendiri.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: 1. Dr. Gunawan Ismail, M.Pd., C.Mt. 2. Surismiati, S.Pd., M.Pd. |
Uncontrolled Keywords: | analisis struktural, novel. |
Subjects: | Bahasa Indonesia > Kesusastraan Bahasa Indonesia |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Indonesia (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Date Deposited: | 04 Sep 2021 07:04 |
Last Modified: | 04 Sep 2021 07:04 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/17326 |
Actions (login required)
View Item |