ANALISIS KELAYAKAN MODUL BIOLOGI BERBASIS INKUIRI TERBIMBING TERINTEGRASI AL-ISLAM PADA MATERI PLANTAE KELAS X DI SMA

RISKA YUNITA SARI, NIM. 342016019 (2020) ANALISIS KELAYAKAN MODUL BIOLOGI BERBASIS INKUIRI TERBIMBING TERINTEGRASI AL-ISLAM PADA MATERI PLANTAE KELAS X DI SMA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
342016019_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (773kB) | Preview
[img] Text
342016019_BAB II_BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Sari, Riska Yunita. 2020. Analisis Kelayakan Modul Biologi Berbasis Inkuiri Terbimbing Terintegrasi Al-Islam pada Materi Plantae Kelas X Di SMA. Skripsi, Program Studi Pendidikan Biologi, Program Sarjana (S1) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Palembang. Pembimbing: (I) Susi Dewiyeti, S.Si., M.Si (II) Etty Nurmala Fadillah, S.Pd., M.Pd. Kata kunci: modul biologi, model inkuiri terbimbing terintegrasi Al-Islam, plantae. Modul yang diaplikasikan dengan model Inkuiri terbimbing terintegrasikan Al-Islam dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam melakukan observasi dan mengemukakan jawaban atas suatu permasalahan. Materi yang diintegrasi nilai-nilai Al-Islam diharapkan dapat membina kesadaran peserta didik untuk membentuk sikap positif dengan menyadari keteraturan dan keindahan alam serta mengagungkan kebesaran Tuhan Yang Maha Esa. Hal ini dapat ditanamkan pada peserta didik agar membangun karakter menjadi pribadi yang tidak hanya cerdas secara kognitifnya, namun juga cerdas secara sikap dan perilakunya. Kelayakan modul perlu dilakukan uji kelayakan terhadap modul berdasarkan Expert Review untuk memenuhi kaidah dari segi penulisan, isi, dan penyajian. Expert Review meliputi lima validator yaitu ahli bahan ajar dan perangkat pembelajaran, ahli evaluasi, ahli materi, ahli bahasa, serta ahli Al-Islam dengan menggunakan instrumen berupa lembar angket. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Analisis data dengan interpretasi kelayakan terdiri dari sangat tidak layak, kurang layak, cukup layak, layak dan sangat layak dengan rentang skor 1—5. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan penilaian validator ahli bahan ajar, perangkat pembelajaran, evaluasi, materi, Al-Islam dengan kategori sangat layak, serta ahli Bahasa dengan kategori layak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Susi Dewiyeti, S.Si., M.Si. 2. Etty Nurmala Fadillah, S.Pd., M.Pd.
Uncontrolled Keywords: modul biologi, model inkuiri terbimbing terintegrasi Al-Islam, plantae.
Subjects: Biologi
Divisions: Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Date Deposited: 25 Sep 2020 05:44
Last Modified: 25 Sep 2020 05:44
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/12214

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.