IDA AFRIYANI, NIM. 312016048 (2020) Analisis Nilai-Nilai Moral dalam Novel Merindu Baginda Nabi Karya Habiburrahman El Shirazy. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
312016048_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (642kB) | Preview |
|
Text
312016048_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf Restricted to Repository staff only Download (679kB) |
Abstract
ABSTRAK Afriyani, Ida. 2020. Analisis Nilai-Nilai Moral dalam Novel Merindu Baginda Nabi Karya Habiburrahman El Shirazy. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Program Sarjana (S1), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Palembang. Pembimbing (I) Dra. Mulyati, M.Pd., (II) Dra. Ismaiyati, M.Pd. Kata kunci: analisis, nilai moral, novel Karya sastra merupakan karya imajinasi, suatu karya sastra atau lebih dikenal dengan fiksi menawarkan berbagai permasalahan manusia dan kemanusiaan, serta hidup dan kehidupan. Karya sastra yang baik tidak hanya dipandang sebagai rangkaian, tetapi juga ditentukan oleh makna yang terkandung di dalamnya dan memberikan pesan positif bagi pembacanya. Masalah dalam penelitian ini adalah nilai-nilai moral apa saja yang terdapat dalam novel Merindu Baginda Nabi karya Habiburrahman El Shirazy? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai moral dalam novel Merindu Baginda Nabi karya Habiburrahman El Shirazy. Manfaat penelitian ini adalah 1) secara teoritis dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat secara teoritis, sekurang-kurangnya dapat berguna sebagai sumbangan pemikiran bagi dunia pendidikan. 2) secara praktis; (1) pembelajaran, (2) pembaca, dan (3) peneliti lanjutan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel Merindu Baginda Nabi karya Habiburrahman El Shirazy. Terbit pada April 2018. Diterbitkan oleh Republika Penerbit, dengan jumlah halaman 176 halaman, berwarna putih hijau, dengan panjang 20,5 cm dan lebar 13,5 cm. Hasil penelitian data bahwa novel Merindu Baginda Nabi karya Habiburrahman El Shirazy mengandung nilai-nilai moral, diantaranya 1) Hubungan Manusia dengan Tuhan, meliputi (1) Iman kepada Tuhan, (2) Beribadah, (3) Bersyukur, (4) Sabar, dan (5) Memohon Ampun. 2) Hubungan Manusia dengan Dirinya Sendiri, meliputi (1) Penyesalan, (2) Mampu Mengendalikan Diri, (3) Rajin Bekerja dan Belajar, dan (4) Berani. 3) Hubungan Manusia dengan Sesama Manusia, meliputi (1) Saling Menghargai, (2) Tolong-Menolong, dan (3) Memaafkan. 4) Hubungan Manusia dengan Alam, meliputi (1) Menjaga Kelestarian Alam dan (2) Mengelola Alam.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing, 1. Dra. Mulyati, M.Pd. 2. Dra. Ismaiyati, M.Pd. |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: analisis, nilai moral, novel |
Subjects: | Bahasa Indonesia > Kesusastraan Bahasa Indonesia |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Indonesia (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Date Deposited: | 16 Sep 2020 03:41 |
Last Modified: | 16 Sep 2020 03:41 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/11803 |
Actions (login required)
View Item |