Analisis Nilai-nilai Moral Dalam Novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha Karya Taupiqurrahman Al-Azizy

Nuraini, NIM. 312016031 (2020) Analisis Nilai-nilai Moral Dalam Novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha Karya Taupiqurrahman Al-Azizy. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
312016031_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (632kB) | Preview
[img] Text
312016031_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (647kB)

Abstract

Nuraini, 2020. Analisis Nilai-nilai Moral dalam Novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha Karya Taupiqurrahman Al-Azizy. Skripsi, Program Studi Bahasa Indonesia, Program Sarjana (S1) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Palembang Pembimbing: (l) Dr.Gunawan Ismail, M.Pd., (ll) Dra. Hj. Listini, M.Pd. Kata Kunci : nilai-nilai moral, novel Latar belakang dalam penelitian novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha karya Taupiqurrahman Al-Azizy merupakan novel yang memiliki nilai-nilai moral berimajinatif, sehingga sangat berkaitan erat dengan kehidupan masyarakat yang kompleks. Masalah yang dibahas dalam novel adalah nilai moral apakah yang terdapat dalam novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha karya Taupiqurrahman Al-Azizy?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan nilai moral yang terdapat pada novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha karya Taupiqurrahman Al-Azizy. Manfaat bagi pembaca dapat menambah wawasan kesusastraan Indonesia, bagi pengajaran Bahasa Indonesia, sebagai sumbangan pengajaran sastra, khususnya dalam menganalisis nilai moral pada novel lainnya. Metode yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Penggunaan metode ini untuk mendapatkan gambaran mengenai nilai moral pada novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha karya Taupiqurrahman Al-Azizy. Sumber data dalam penelitian ini yaitu novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha karya Taupiqurrahman Al-Azizy. Peneliti menganalisis dengan cara membaca berulang-ulang dan memahami novel, membuat sinopsis novel, mengklasifikasikan nilai moral yang terdapat pada novel, membuat hasil penelitian, dan pembahasan, membuat simpulan dan saran. Hasil analisis membuktikan bahwa novel Kitab Cinta Yusuf Zulaikha karya Taupiqurrahman Al-Azizy banyak mengandung nilai moral. Nilai moral tersebut dibagi menjadi empat bagian yaitu hubungan manusia dengan Tuhan, hubungan manusia dengan dirinya sendiri, hubungan manusia dengan sesama manusia, dan hubungan manusia dengan alam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: l. Dr.Gunawan Ismail, M.Pd. 2. Dra. Hj. Listini, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: nilai-nilai moral, novel
Subjects: Bahasa Indonesia > Kesusastraan Bahasa Indonesia
Divisions: Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Indonesia (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Date Deposited: 14 Sep 2020 05:04
Last Modified: 14 Sep 2020 05:04
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/11436

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.