PROBLEMATIKA DAKWAH ISLAM TERHADAP MASYARAKAT AIR GADING KECAMATAN MUARA PADANG KABUPATEN BANYUASIN

GUSTI RANDA, NIM. 612015125 (2019) PROBLEMATIKA DAKWAH ISLAM TERHADAP MASYARAKAT AIR GADING KECAMATAN MUARA PADANG KABUPATEN BANYUASIN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
612015125_BAB I_DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
612015125_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (407kB)

Abstract

Gusti Randa, Skripsi dengan judul: Problematika Dakwah Islam Terhadap Masyarakat Air Gading Kecamatan Muara Padang Kabupaten Banyuasin, Program Studi: Komunikasi Penyiaran Islam, Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Palembang. Tentang dakwah Islam yang dilakukan oleh seorang dai di Desa Air Gading Kecamatan Muara Padang Kabupaten Banyuasin. Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengetahui secara langsung bentuk-bentuk dakwah yang ada di Desa tersebut. Selain dari itu kegiatan ini juga bertujuan untuk mengetahui problematika-problematika dakwah yang ada, serta mencari solusinya dari permasalahan dakwah yang terjadi pada desa tersebut. Alasan penulis memilih judul skripsi dengan judul : “Problematika Dakwah Islam Terhadap Masyarakat Air Gading Kecamatan Muara Padang Kabupaten Banyuasin” karena melihat dari kondisi Desa Air Gading yang begitu butuh dengan sentuhan dakwahnya, serta masyarakatnya yang sulit untuk di ajak beribadah mengakibatkan syiar Islam menjadi lemah, serta bangunanan-bangunan Islam banyak yang kosong dan tidak terjaga. Adapun jenis data yang digunakan dalam penelitian skripsi ini adalah data kualitatif yaitu peneliti bertolak dari data, memanfatkan teori yang ada sebagai bahan penjelas dan barakhir dengan suatu teori. Dengan teknik pengumpulan data Observasi, interview dan dokumentasi. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan oleh seorang dai maka telah di dapatkan hasil bahwa Desa Air Gading adalah desa yang mayoritas penduduknya suku jawa yang berasal dari jawa Timur, untuk agamanya adalah Islam yang berorganisasikan Nadhatu Ulama (NU) dan Muhammadiyah. Serta bentuk-bentuk kegiatan dakwah yang ada disana berupa Manakib, Istighosah dan Yasinan adapun bentuk hambatan dakwah berupa faktor cuaca (hujan), sedangkan yang datangnya dari masyarakat adalah sulitnya masyarakat untuk diajak beribadah Kata kunci: Dakwah, Problematika Dakwah, Masyarakat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing, 1. Dra. Yuslaini, M.Pd. 2. Drs. Hoirul Ambri, M.E.Sy.
Uncontrolled Keywords: Dakwah, Problematika Dakwah, Masyarakat
Subjects: Komunikasi Penyiaran Islam > Komunikasi dakwah
Divisions: Fakultas Agama Islam > Komunikasi Penyiaran Islam (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Agama Islam
Date Deposited: 13 Nov 2019 02:47
Last Modified: 13 Nov 2019 02:47
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/6000

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.