HUBUNGAN PERILAKU PERSONAL HYGIENE DAN KEPADATAN HUNIAN TERHADAP PENYAKIT PITIRIASIS VERSIKOLOR PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN QODRATULLAH LANGKAN KABUPATEN BANYUASIN

MUHAMAD RENALDI FAHLEVI, NIM. 702015066 (2019) HUBUNGAN PERILAKU PERSONAL HYGIENE DAN KEPADATAN HUNIAN TERHADAP PENYAKIT PITIRIASIS VERSIKOLOR PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN QODRATULLAH LANGKAN KABUPATEN BANYUASIN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
702015066_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
702015066_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (506kB)

Abstract

Infeksi jamur pada kulit cukup banyak ditemukan di Indonesia yang merupakan negara yang beriklim tropis, terutama pada hygiene yang kurang. Salah satu infeksi jamur pada kulit yang cukup sering ditemukan di Indonesia adalah Pitiriasis Versikolor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan perilaku personal hygiene dan kepadatan hunian terhadap penyakit pitiriasis versikolor pada santri di Pondok Pesantren Qodratullah Langkan Kabupaten Banyuasin. Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan desain cross sectional dengan menggunakan data primer dan sekunder dari para santri di Pondok Pesantren Qodratullah dengan besar sampel sebanyak 88 sampel, dengan cara proportional stratified random sampling. Pada hasil uji statistik hubungan perilaku personal hygiene terhadap penyakit pitiriasis versikolor pada santri di Pondok Pesantren Qodratullah didapatkan P-value 0,0005, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara perilaku personal hygiene terhadap penyakit pitiriasis versikolor. Untuk hasil uji statistik hubungan kepadatan hunian terhadap penyakit pitiriasis versikolor didapatkan bahwa seluruh ruangan kamar tidur santri dapat dikategorikan padat, dimana 64,8% subjek yang menderita Pitiriasis Versikolor yang tinggal di kepadatan hunian yang padat sebanyak 57 orang subjek, namun tidak dapat dilakukan uji statistik (Chi-Square). Kata Kunci : Pitiriasis versikolor, personal hygiene, hunian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing, 1. dr. Achmad Ridwan MO, M.Sc 2. drg. Dientyah Nur Anggina, MPH
Uncontrolled Keywords: Pitiriasis versikolor, personal hygiene, hunian.
Subjects: Pendidikan Kedokteran > penyakit kulit, rambut, kuku
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Kedokteran
Date Deposited: 30 Aug 2019 02:06
Last Modified: 30 Aug 2019 02:06
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/4686

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.