Nova Pratamasari, NIM. 212013079 (2017) Pengaruh Disiplin Kerja dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan Operasional PT. Pertamina EP Asset 2 Field Pendopo Sumatera Selatan. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
SKRIPSI223-1704133009.pdf Download (19MB) | Preview |
Abstract
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan PT. Pertamina EP Asset 2 Field Pendopo Sumatera Selatan. Tujuannya adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan PT. Pertamina EP Asset 2 Field Pendopo Sumatera Selatan. Penelitian ini termasuk penelitian asosiatif. Variabel dalam penelitian ini adalah disiplin kerja, motivasi kerja, dan kinerja. Sampel penelitian ini adalah karyawan PT. Pertamina EP Asset 2 Field Pendopo Sumatera Selatan yang berjumlah 51 orang. Data yang digunakan adalah data primer . Metode pengumpulan data adalah menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan persamaan regresi linear berganda Y = 8,005+0,305 (Xi)+ 0,359(X2) +e, dimana 8,005 adalah nilai konstanta, 0,305 nilai koefisien regresi variabel disiplin kerja, dan 0 , 3 5 9 nilai koefisien regresi variabel motivasi kerja. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa secara .simultan disiplin kerja dan motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja dengan nilai F hitung 22,577 > Ftabel 3,186. Sedangkan secara parsial disiplin kerja berpengaruh positif terhadap kinerja dengan nilai thuung 3,628>fabel 2,009 dan motivasi kerja juga berpengaruh positif terhadap kinerja dengan nilai t hitung 3,628 > t tabel 2,009 . Dan hasil koefisien determinasi dari penelitian ini adalah R=0,485 {48,5% ), artinya variabel disiplin keija dan motivasi kerja memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Sedangkan 51,5% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian. Kata kunci: Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing, Zaleha Trihandayani, S.E., M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja. |
Subjects: | Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Irwan syah |
Date Deposited: | 23 Oct 2018 01:17 |
Last Modified: | 23 Oct 2018 01:17 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/383 |
Actions (login required)
View Item |