RAHMAT AJI, 642020029 (2024) Etika Bisnis Islam Terhadap Praktik Jual Beli Obat Generik di Apotek Surya Kecamatan Kemuning Kota Palembang. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
![]() |
Text
642020029.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul “Etika Bisnis Islam Terhadap Praktik Jual Beli Obat Generik di Apotek Surya Kecamatan Kemuning Kota Palembang”, ini ditulis oleh Rahmat Aji NIM: 642020029. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu, Bagaimana Etika Bisnis Islam Terhadap Praktik Jual Beli Obat Generik di Apotek Surya Kecamatan Kemuning Kota Palembang, Apa Faktor Pendukung dan Penghambat Etika Bisnis Islam Dalam Praktik Jual Beli Obat Generik di Apotek Surya Kecamatan Kemuning Kota Palembang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Etika Bisnis Islam Terhadap Praktik Jual Beli Obat Generik di Apotek Surya Kecamatan Kemuning Kota Palembang. Untuk mengetahui Faktor Pendukung dan Penghambat Etika Bisnis Islam Dalam Praktik Jual Beli Obat Generik di Apotek Surya Kecamatan Kemuning Kota Palembang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yaitu menggambarkan, menguraikan atau menjelaskan permasalahan yang ada, pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menemukan bahwa : Pertama: Secara praktiknya, transaksi yang dilakukan oleh penjual dan pembeli di apotek surya dilakukan secara lisan dengan menawarkan produk obat yang ada di apotek. serta dalam penentuan harga produk di Apotek Surya belum bisa dikatakan sesuai dengan penerapan etika bisnis islam dikarenakan beberapa kondisi seperti tingginya permintaan pembeli dan dari segi kualitas produknya apotek surya memastikan bahwa obat generik yang dijualnya halal sesuai dengan ketentuan syari’at islam. Kedua: Faktor pendukung dan faktor pengambat etika bisnis islam dalam praktik jual beli. Faktor pendukung meliputi faktor yang menunjang etika bisnis dalam islam seperti adanya tempat untuk beribadah dan apotek surya telah menerapkan prinsip-prinsip etika bisnis islam diantaranya: jujur, menjual barang yang baik mutunya, memberikan pilihan, serta transparan. Faktor penghambat meliputi faktor yang menghalangi penerapan etika bisnis islam sehingga menjadikan pengaruh dalam kegiatannya. Kemudian peneliti mengelompokkan hambatan penerapan etika bisnis Islam di apotek surya menjadi dua macam, yaitu faktor internal dan eksternal. Fakor internal merupakan faktor penghambat penerapan etika bisnis islam yang muncul dari apotek tersebut, seperti harga obat generik yang dijual ada yang lebih tinggi dari harga eceran tertinggi. sedangkan faktor eksternal merupakan faktor penghambat penerapan etika bisnis islam yang muncul dari pihak luar, seperti latar belakang pembeli yang berbeda-beda. Kata kunci : Etika Bisnis Islam, Praktik Jual Beli, Obat Generik
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | 1. Helyadi, SH., MH 2. Rijalush Shalihin, S.E.I., M.H.I |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci : Etika Bisnis Islam, Praktik Jual Beli, Obat Generik |
Subjects: | Ekonomi Syariah > Sistem Ekonomi Islam |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Ekonomi Syariah (S1) |
Depositing User: | Dwi Augustiana |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 02:42 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 02:42 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/30132 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |