ANALISIS PENDAPATAN DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN RUMAH TANGGA PETANI KOPI PADA KAWASAN HUTAN BUKIT DINGIN DI KELURAHAN AGUNG LAWANG KECAMATAN DEMPO UTARA KOTA PAGARALAM

CACA YUNITA, 412020012 (2024) ANALISIS PENDAPATAN DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN RUMAH TANGGA PETANI KOPI PADA KAWASAN HUTAN BUKIT DINGIN DI KELURAHAN AGUNG LAWANG KECAMATAN DEMPO UTARA KOTA PAGARALAM. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
412020012.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

RINGKASAN CACA YUNITA. Analisis Pendapatan dan Tingkat Kesejahteraan Rumah Tangga Petani Kopi Pada Kawasan Hutan Bukit Dingin Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam. (Dibimbing oleh RAHMAT KURNIAWAN dan INNIKE ABDILLAH FAHMI). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Berapa besar Pendapatan yang diperoleh petani dari usahatani kopi pada Kawasan Hutan Hutan Bukit Dingin Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara Kota pagaralam dan Tingkat Kesejahteraan Rumah Tangga Petani Kopi Pada Kawasan Hutan Bukit Dingin Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara Kota pagaralam pada bulan Februari sampai April 2024. Metode yang digunakan adalah survey. Metode penarikan contoh yang digunakan adalah (cluster Random Sampling), yang mempunyai anggota 315 petani, maka peneliti mengambil sampel 15% dengan jumlah 47 responden terbagi HKm Kibuk 14 responden, HKm Bukit semantung 25 responden dan HKm Muara siban lestari 8 responden. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Observasi Wawancara, dan Dokumentasi langsung kepada responden dengan menggunkan alat bantu berupa daftar pertanyaan yang telah disiapkan aasebelumnya. Sedangkan metode pengolahan dan analisis data yaitu editing, coding, tabulating. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil Pendapatan usahatani kopi Pada Kawasan Hutan Kemasyarakatan (HKm) di Hutan Lindung Bukit Dingin Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam Dari ketiga Hkm tersebut yang paling besar adalah bukit semantung sebesar13.845.370,06 karena perawatanya lebih kekebun kopi sedangkan HKm kibuk dan HKm muara siban lestari masih terbagi dengan kebun sayuran. berdasarkan pengeluaran konsumsi petani kopi di kawasan Hutan Kemasyarakatan (Hkm) di Hutan Bukit Dingin Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam menunjukan bahwa besarnya pengeluaran pangan yang dikeluarkan oleh petani 83% dari total pengeluaran yang dihasilkan sehingga termasuk tingkat kesejahteraan rumah tangga tersebut tinggi, hal ini sesuai dan sejalan dengan nilai tingkat kesejahteraan berdasarkan susenas 1,4. Namun Jika Dilihat Per HKm Kawasan Hutan Bukit Dingin Kelurahan Agung Lawangan Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam Tidak Sejahterah. Hal ini disebabkan Faktor Fluktuasi Harga dan Kurangnya Perawatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: petani kopi, hutan
Subjects: Agribisnis > Budidaya Tanaman
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis (S1)
Depositing User: Ferawati Irawan
Date Deposited: 09 Apr 2025 04:26
Last Modified: 09 Apr 2025 04:26
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/30085

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.