ANALISIS USAHA PENGGEMUKAN SAPI POTONG BAPAK SUROSO DI KECAMATAN ILIR BARAT I KOTA PALEMBANG

YERI RAHAYU ARYANI RIYADI, 412020043 (2024) ANALISIS USAHA PENGGEMUKAN SAPI POTONG BAPAK SUROSO DI KECAMATAN ILIR BARAT I KOTA PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img] Text
YERI RAHAYU ARYANI RIYADI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

YERI RAHAYU ARYANI RIYADI “Analisis Usaha Penggemukan Sapi Potong Bapak Suroso Di Kecamatan Ilir Barat I Kota Palembang”. (Dibimbing Oleh HARNIATUN ISWARINI dan MUHAMMAD SIDIK). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui teknis usaha penggemukan sapi potong dan berapa besar keuntungan dari usaha penggemukan sapi potong Bapak Suroso di Kecamatan Ilir Batar I Kota Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey. Metode penarikan contoh yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling. Informan dalam penelitian ini yaitu 1 orang yang merupakan pemilik dari usaha penggemukan sapi potong Bapak Suroso. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode pengolahan data yang digunakan (editing, coding dan tabulating). Menganalisis Data dengan menggunakan pendekatan Deskriptif Kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan beberapa aspek teknis penting, mulai dari Pembangunan kandang, pemilihan bibit sapi, pemberian pakan, pemeliharaan, hingga Sapi Potong Siap Jual. Sedangkan untuk besar keuntungan yang diperoleh Bapak Suroso perperiode produksi sebesar Rp 207.321.667, yang diperoleh dari selisih antara penerimaan dan biaya produksi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: 1.Harniatun Iswarini,S.P.,M.Si 2.Muhammad Sidik,S.P.,M,Si
Uncontrolled Keywords: Sapi potong
Subjects: Agribisnis > tanaman dan makanan ternak
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis (S1)
Depositing User: Desi Ratna Juwita
Date Deposited: 09 Apr 2025 03:15
Last Modified: 09 Apr 2025 03:15
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/30080

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.