GAMBARAN KARAKTERISTIK, TINGKAT PENGETAHUAN, DAN SIKAP IBU TERHADAP ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM (AKDR) DI PUSKESMAS MERDEKA PALEMBANG

OKTA ISVIYANTI, NIM. 702015088 (2019) GAMBARAN KARAKTERISTIK, TINGKAT PENGETAHUAN, DAN SIKAP IBU TERHADAP ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM (AKDR) DI PUSKESMAS MERDEKA PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
702015088_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
702015088_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR) merupakan salah satu alat kontrasepsi jangka panjang yang aman dengan tingkat kegagalan 1 kehamilan dalam 125-170 kehamilan. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi seseorang dalam pemilihan AKDR yaitu pengetahuan, sikap, dan unsur-unsur lain yang ada dalam individu. Penelitianini bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik, tingkat pengetahuan dan sikap ibu terhadap Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR)di Puskesmas Merdeka Palembang. Jenis penelitianini adalah studi deskriptif dengan desain cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu yang menggunakan AKDR di Puskesmas Merdeka Palembang.Pengambilan sampel dilakukan dengan tekniktotal sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30orang. Data didapatkan melalui rekam medis dan pengisian kuesioner oleh responden. Data kemudian di analisis secara univariat. Hasil penelitian didapatkan karakteristik akseptor AKDR adalah usia terbanyak 31-40 tahun sebesar 43,34%, paritas terbanyak adalah 1 sebesar 40%, pendidikan terakhir terbanyak adalah SMA sebesar 43,33%, dan tidak bekerja sebesar 53,33%. Tingkat pengetahun ibu terhadap AKDR didapatkan 70% berpengetahuan baik, 6,67% berpengetahuan cukup, dan 23,33% berpengetahuan kurang. Sikap ibu terhadap AKDR didapatkan 26,67% sangat setuju, 53,33% setuju, 16,67% netral, 3,33% tidak setuju, dan 0% sangat tidak setuju. Kesimpulannya didapatkan karakteristik akseptor AKDR terbanyak dengan usia 31-40 tahun, paritas 1, pendidikan terakhir SMA, dan mayoritas akseptor AKDR tidak bekerja. Tingkat pengetahuan ibu terhadap AKDR sudah baik dan sikap ibu sudah setuju. Kata kunci: AKDR, Akseptor AKDR, Puskesmas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter (S1)
Depositing User: Irwan syah
Date Deposited: 09 Feb 2019 06:51
Last Modified: 09 Feb 2019 06:51
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/2791

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.