Jamalluddin, NIM. 412015102 (2022) STUDI PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI CABAI MERAH (Capsicum annuum L.) DI DESA TUGU MULYO KECAMATAN BELITANG MADANG RAYA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
Text
JAMALLUDDIN_SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
RINGKASAN JAMALLUDDIN. Studi Penggunaan Faktor Produksi Dan Pendapatan Usahatani Cabai Merah (Capsicum annuum L.) di Desa Tugu Mulyo Kecamatan Belitang Madang Raya (dibimbing oleh RAFEAH ABUBAKAR dan MUHAMMAD SIDIK). Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui: 1) penggunaan faktor produksi usahatani cabai merah di Desa Tugu Mulyo 2) produktivitas lahan cabai merah di Desa Tugu Mulyo Dan 3) besar pendapatan petani cabai merah di Desa Tugu Mulyo Penelitian ini dilaksanakan di Desa Tugu Mulyo Kecamatan Belitang Madang Raya Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur pada bulan Juni sampai Agustus 2019. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus (case study). Metode penarikan contoh yang digunakan adalah dengan cara sengaja (purposive sampling), dimana dalam penelitian 1 petani cabai merah. Metode pengumplan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi,dokumentasi dan wawancara langsung kepada responden dengan menggunakan alat bantu berupa daftar pertanyaan yang telah dipersiapkan sebelumnya serta data-data yang didapat dari lembaga-lembaga terkait yang ada hubungannya dengan penelitian ini. Metode pengolahan data yang digunakan analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif, selanjutnya untuk menghitung keuntungan digunakan rumus analisis keuntungan. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Penggunaan faktor produksi dalam penelitian ini, yaitu penggunaan benih, pupuk, dan tenaga kerja; 2) Produktivitas lahan cabai di Desa Tugu Mulyo sebesar 244 kg/ha; dan 3) Besarnya pendapatan petani cabai merah di Desa Tugu Mulyo selama 1 kali masa tanam dengan 15 kali panen sebesar Rp. 53.940.000 atau rata-rata pendapatan petani cabai merah untuk 1 kali panen sebesar Rp. 3.596.000.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing 1. Ir.Rafeah Abubakar. M,Si 2. Muhammad Sidik.S.P, M,Si |
Uncontrolled Keywords: | Studi Penggunaan Faktor Produksi Dan Pendapatan Usahatani Cabai Merah (Capsicum annuum L.) |
Subjects: | Agribisnis > Produksi pertanian |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agribisnis (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Pertanian |
Date Deposited: | 01 Dec 2023 01:45 |
Last Modified: | 01 Dec 2023 01:45 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/27667 |
Actions (login required)
View Item |