TRI KURNIA, NIM. 702019083 (2023) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG KEPUTIHAN DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN KEPUTIHAN PADA SANTRIWATI DI SMA IT RAUDHATUL ULUM TAHUN 2022. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
Text
702019083_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
|
Text
702019083_BAB II.PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (628kB) |
|
Text
702019083_BAB III.PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (314kB) |
|
Text
702019083_BAB IV_PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (398kB) |
|
Text
702019083_BAB V.PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (154kB) |
|
Text
702019083_DAFTAR PUSTAKA.PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (144kB) |
|
Text
702019083_LAMPIRAN.PDF.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
702019083_Cover_sampai_Lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Kesehatan organ reproduksi merupakan hal yang penting, juga menjadi fokus dalam pembangunan kesehatan terutama kesehatan organ reproduksi remaja. Salah satu masalah kesehatan terutama pada organ genitalia adalah terjadinya keputihan. Pengetahuan dan perawatan yang baik merupakan faktor penentu dalam menjaga kesehatan reproduksi. Penelitian ini dilakukan di SMA IT Raudhatul Ulum pada bulan Desember 2022- Januari 2023 dengan tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang keputihan dengan perilaku pencegahan keputihan pada santriwati SMA IT Raudhatul Ulum. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain cross sectional. Dalam penelitian ini sampel diambil dengan metode total sampling dengan jumlah sampel yang didapatkan adalah 110 santriwati. Varibel pada penelitian ini diuji dengan menggunakan uji chi square diperoleh hasil uji statistic pvalue 0.000, pada tingkat kepercayaan 95% atau α 0,05. Oleh karena pvalue kurang dari 0.05, maka H0 ditolak dan HA diterima yaitu, ada hubungan antara tingkat pengetahuan keputihan dengan perilaku pencegahan keputihan pada santriwati SMA IT Raudhatul Ulum tahun 2022. Dari hasil penelitian didapatkan 110 responden sebagian besar memiliki tingkat pengetahuan yang baik tentang keputihan sebesar 84 (76%), sedangkan responden yang memiliki tingkat pengetahuan kurang sebesar 26 (24%). Responden sebagian besar memiliki perilaku pencegahan yang baik tentang keputihan sebesar 84 (76%), sedangkan responden yang memiliki perilaku pencegahan kurang sebesar 26 (24%) dan respoden kebanyakan mengalami keputihan sebesar 95% atau berjumlah 105 orang, sedangkan sisanya yang tidak mengalami keputihan berjumlah 5 orang atau 5%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : 1. dr. Miranti Dwi Hartanti, M.Biomed 2. dr. Dwi Akbarini |
Uncontrolled Keywords: | Keputihan, Santriwati, Genitalia. |
Subjects: | Pendidikan Kedokteran > Ginekologi (Penyakit Kandungan) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Kedokteran |
Date Deposited: | 30 Jan 2023 01:09 |
Last Modified: | 30 Jan 2023 01:09 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/23723 |
Actions (login required)
View Item |