PERENCANAAN JARINGAN INDOOR 4G LTE DENGAN FREKUENSI 2,3 GHZ MENGGUNAKAN COST-231 PADA GEDUNG FAKULTAS AGAMA ISLAM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG

M. IRVAN WIRYA PRATHAMA, NIM. 132017118 (2021) PERENCANAAN JARINGAN INDOOR 4G LTE DENGAN FREKUENSI 2,3 GHZ MENGGUNAKAN COST-231 PADA GEDUNG FAKULTAS AGAMA ISLAM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
132017118_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (423kB) | Preview
[img] Text
132017118_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Teknologi telekomunikasi merupakan teknologi yang sangat penting terutama pada era digital sekarang ini dan internet merupakan salah satu dari teknologi tersebut. Pada penulisan penelitian ini akan melakukan sebuah perencanaan jaringan 4G LTE indoor lalu mensimulasikan rancangan tersebut mengggunakan sebuah software yang bernama Radiowave Propagation Simulator (RSP) dengan model propagasi yaitu Cost-231 Multi wall (indoor). Penelitian ini akan menggunakan gedung Fakultas Agama Islam kampus B yang berlokasi di Universitas Muhammadiyah Palembang. Dalam melakukan perencanaan jaringan 4G LTE maka dilakukan pengumpulan data seperti denah gedung dan juga material yang digunakan pada gedung tersebut. Setelah perencanaan jaringan 4G LTE selesai, maka simulasi dapat dijalankan. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa dari kedua parameter yang didapatkan yaitu RSRP (Reference Signal Received Power) dan juga SINR (Signal Interference Noise Ratio). Pada parameter RSRP ditunjukkan bahwa setiap rancangan memiliki hasil yang berbeda-beda. Seperti pada 2 antena vertikal 30 dBm yang memiliki nilai sebesar 60% untuk cakupan sinyal berkategori baik sedangkan untuk 2 antena zig-zag 23 dBm memiliki nilai 38% untuk cakupan sinyal berkategori baik. Hal tersebut ditunjukkan juga Parameter SINR. Seperti pada 5 antena vertikal 20 dBm dengan nilai 97% pada kategori baik lalu 5 antena vertikal 23 dBm dengan nilai 96, keduanya didapati memiliki hasil yang berbeda. Berdasarkan hasil yang didapatkan, jaringan 4G LTE terbaik yang dapat didapatkan dari simulasi tersebut adalah 5 antena zig-zag 23 dBm dengan nilai coverage RSRP sebesar 79% berkategiri baik sedangkan unruk parameter SINR, diadapatkan bahwa 5 antena vertikal memiliki nilai sebesar 97%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pemmbimbing: 1. Bengawan Alfaresi S.T.,M.T.,IPM 2. Feby Ardianto S.T., M.Cs
Uncontrolled Keywords: Radiowave Propagation System, 4G LTE, COST-231
Subjects: Teknologi informasi > Jaringan
Muhammadiyah
Teknologi informasi > ilmu informasi
Teknologi informasi > komunikasi
Teknologi informasi > teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Teknik
Date Deposited: 02 Oct 2021 03:00
Last Modified: 02 Oct 2021 03:00
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/18693

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.