PENGARUH KOMPETENSI DISIPLIN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA GURU MADRASAH ALIYAH (MA) DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN AGAMA KOTA PALEMBANG

UMROH, NIM. 92219018 (2021) PENGARUH KOMPETENSI DISIPLIN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA GURU MADRASAH ALIYAH (MA) DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN AGAMA KOTA PALEMBANG. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
92219018_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
92219018_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (718kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh kompetensi, disiplin, dan motivasi sterhadap kinerja guru Madrasyah Aliyah (MA) bersertifikasi dan belum bersertifikasi di Lingkungan Kementerian Agama Kota Palembang?. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh kompetensi, disiplin, dan motivasi secara bersama-sama terhadap kinerja guru Madrasyah Aliyah (MA) bersertifikasi dan belum bersertifikasi di Lingkungan Kementerian Agama Kota Palembang? Dan bagaimana pengaruh kompetensi, disiplin,dan motivasi secara parsial terhadap kinerja guru Madrasyah Aliyah (MA) bersertifikasi dan belum bersertifikasi di Lingkungan Kementerian Agama Kota Palembang?. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dari jawaban 87 responden. Model analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda dan melalui pengujian instrument validitas dan reabilitas. Uji karakteristik data yaitu uji normalitas dan uji linearitas. Uji model terdiri dari uju multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas. Berdasarkan hasil uji Anova diperoleh F hitung untuk kompetensi (X1), disiplin kerja (X2), motivasi (X3) terhadap kinerja (Y) adalah sebesar 652,179 atau sig F (0,000) < sig α = 0,05 maka Ho ditolak artinya motivasi (X1), disiplin kerja (X2), lingkungan kerja (X3) secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja (Y) guru Madrasah Aliyah (MA). Dengan demikian, hipotesis yang menyatakan bahwa ada pengaruh signifikan kompetensi (X1), disiplin kerja (X2), motivasi (X3) secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja (Y) guru Madrasah Aliyah (MA) bersertifikasi dan yang belum bersertifikasi di Lingkungan Kementrian Agama kota Palembang. Hasil nilai koefisien determinan (R Square) adalah sebesar 0,959 (05,9%). Hal ini berarti bahwa kinerja (Y) dapat dijelaskan oleh kompetensi (X1), disiplin (X2), motivasi (X3) sebesar 95,9%, sedangkan sisanya sebesar 4,1% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.Hasil perhitungan regresi linear berganda terhadap variabel kompetensi diperoleh t hitung (4,134) > t tabel (1,973) atau sig t (0,000) < sig α = 0,05 maka Ho ditolak artinya kompetensi secara parsial ada pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru Madrasah Aliyah (MA). Variabel disiplin diperoleh t hitung (3,764) > t tabel (1,973) atau sig t (0,000) < sig α = 0,05 maka Ho ditolak artinya disiplin secara parsial ada pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru Madrasah Aliyah (MA). Variabel motivasi diperoleh t hitung (13,261) > t table (1,973) atau sig t (0,000) < sig α = 0,05 maka Ho ditolak artinya motivasi secara parsial ada pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru Madrasah Aliyah (MA). Kata Kunci : kompetensi, disiplin, motivasi, kinerja guru

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing, 1.Dr. H.M. Idris, S.E., M.Si. 2.Dr. Hj. Sri Rahayu, SE., M.Si.
Uncontrolled Keywords: kompetensi, disiplin, motivasi, kinerja guru
Subjects: Manajemen > manajemen personalia
Divisions: PPS Manajemen (S2)
Depositing User: Mahasiswa Program Pascasarjana
Date Deposited: 08 Oct 2021 03:19
Last Modified: 08 Oct 2021 03:19
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/16974

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.