PENGARUH PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKDK DI KELAS XI OTKP SMK NEGERI 1 PALEMBANG

HILDA DAMAYANTI, NIM. 322016004 (2021) PENGARUH PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKDK DI KELAS XI OTKP SMK NEGERI 1 PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
Hilda Damayanti 322016004 BAB 1_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (737kB) | Preview
[img] Text
Hilda Damayanti 322016004 BAB II_SAMPAI TERAHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Damayanti, Hilda. 2020. Pengaruh Penerapan Model Contextual Teaching And Learning (CTL) Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran PKDK di Kelas XI OTKP SMK Negeri 1 Palembang. Skripsi, Program Studi Administrasi Pendidikan, Program Sarjana (S1) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Palembang. Pembimbing (I) Drs. H. M Zalili Aziz, M. Pd, Pembimbing (2) Dr. Hj. Herasni Yaman, M.M. Kata Kunci : Contextual Teaching And Learning dan Motivasi Belajar Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah terdapat pengaruh penerapan model contextual teaching and learning (CTL) terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PKDK di kelas XI OTKP SMK Negeri 1 palembang ?. tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan model Contextual Teaching and Learning terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PKDK di kelas XI OTKP SMK Negeri 1 Palembang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian eksperimen dengan dua kelas. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas XI OTKP SMK Negeri 1 Palembang yang berjumlah 138 siswa. Sampel yang digunakan adalah sampel sampling acak. Teknik penelitian ini dengan melakukan tes, kuesioner dan dokumentasi. Berdasarkan hasil uji hipotesis menggunakan statistic interferensial uji t menunjukkan bahwa ada pengaruh penerapan model Contextual Teaching and Learning terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PKDK di kelas XI OTKP SMK Negeri 1 Palembang diterima kebenarannya. Dengan nilai uji t variabel X soal tes kelas eksperimen 85,68 > 73,38 kelas kontrol. Kemudian untuk variabel Y angket kelas eksperimen yaitu 136,24 > 119,47 kelas kontrol. Sehingga dapat di simpulkan bahwa ada pengaruh penerapan model Contextual Teaching and Learning terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PKDK di kelas XI OTKP SMK Negeri 1 Palembang. Disarankan agar kepala sekolah untuk lebih meningkatkan pembinaannya mengenai cara mengajar guru di sekolah diharapkan menggunakan model Contextual Teaching and Learning agar motivasi belajar siswa meningkat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing, 1. Drs. H. M. Zalili Aziz, M.Pd. 2. Dr. Hj. Herasni Yaman, M.M.
Uncontrolled Keywords: Contextual Teaching And Learning dan Motivasi Belajar
Subjects: Administrasi Pendidikan > Metode Mengajar dan Belajar
Divisions: Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Date Deposited: 03 Jun 2021 04:37
Last Modified: 03 Jun 2021 04:53
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/16618

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.