UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE KOOPERATIF TIPE PROBLEM POSING TERHADAP BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI BILANGAN BERPANGKAT KELAS VII SMPN 1 BANYUASIN II

ZAINAL ABIDIN, NIM. 332013055 (2020) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE KOOPERATIF TIPE PROBLEM POSING TERHADAP BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI BILANGAN BERPANGKAT KELAS VII SMPN 1 BANYUASIN II. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
332013055_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
332013055_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Abidin, Zainal. 2020. Upaya Meningkatkan hasil belajar siswa meggunakan metode kooperatif tipe problem posing terhadap belajar siswa dalam pembelajaran matematika materi bilangan berpangkat kelas VII SMPN.1 Banyuaisn II. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika, Program Sarjana (SI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Palembang. Pembimbing : (I) Drs. Sunardi, M.Pd., (II) Nyimas inda K, S.Si., M.Pd. Kata Kunci : Tipe problem posing, hasil belajar, bilangan berpangkat Proses pembelajaran matematika pada materi bilangan berpangkat selama ini masih berpusat pada guru, yang mana penyampaian materi bilangan berpangkat cenderung abstrak, yaitu guru hanya memberikan pengertian atau definisi-definisi saja dan siswa hanya aktif membuat catatan tanpa dilibatkan aktif dalam proses pembelajaran, akibatnya siswa hanya mengandalkan hafalan terhadap materi tersebut dan pada akhirnya berdampak pada hasil pembelajaran siswa yang rendah, maka untuk itu digunakan teori belajar problem posing yaitu teori belajar khusus dalam bidang geometri, yang menguraikan tahap-tahap perkembangan anak dalam belajar bilangan berpangkat. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Bagaimana upaya meningkatkan hasil belajar siswa pada materi bilangan berpangkat melalui tipe problem posing di kelas VII SMPN 1 Banyuasin II ?” dan “Bagaimana respon siswa terhadap pembelajaran materi bilangan berpangkat melalui melalui tipe problem posing di kelas VIISMPN 1 Banyuasin II?”. Penelitian ini bertujuan untuk “Mendeskripsikan upaya meningkatkan hasil belajar siswa siswa pada materi bilangan berpangkat melalui tipe problem posing di kelas VIISMPN 1 Banyuasin IIdan mendeskripsikan respon siswa terhadap pembelajaran materi bilangan berpangkat melalui melalui tipe problem posing di kelas VIISMPN 1 Banyuasin II”. Subjek yang diteliti ada 32 siswa, terdiri dari 17 laki-laki dan 15 perempuan. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dan penelitian ini termasuk penelitian deskriptif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Proses pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, tes, dan soal. Desain penelitian ini mengacu pada desain penelitian Kemmis dan Mc. Taggart yaitu (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) observasi, (4) refleksi. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh data pada siklus I yang mendapat nilai ada 22 siswa dengan presentase 68,75% dan pada siklus II ada 26 siswa dengan presentase 81,25%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa (1) pembelajaran melaui tipe problem posing pada materi bilangan berpangkat yang dilaksanakan pada penelitian ternyata efektif, karena dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi bilangan berpangkat, (2) Respon siswa terhadap pembelajaran malaui tipe problem posing pada materi bilangan berpangkat di SMPN 1 Banyuasin II mendapat respon sangat positif. Maka dapat disampaikan saran-saran sebagai berikut. (1) Bagi Guru, dapat memberikan pengetahuan dan informasi bahwa tipe problem posingdapat dijadikan sebagai salah satu usaha mengaktifkan dan meningkatkan hasil belajar matematika siswa. (2) Bagi siswa, dapat memberikan ruang belajar yang mengaktifkan siswa melalui problem posing sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. (3) Bagi pembaca, sebagai acuan salah satu rujukan untuk melakukan penelitian yang sejenis, agar hasil penelitiannya lebih baik lagi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing 1. Drs. Sunardi, M.Pd. 2. Nyimas Inda kusumawati, S.Si., M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Tipe problem posing, hasil belajar, bilangan berpangkat
Subjects: Matematika > Aljabar
Divisions: Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Date Deposited: 20 May 2021 07:18
Last Modified: 20 May 2021 07:18
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/16390

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.