Asman Abdiyulah, NIM.422016031 (2021) PENGARUH LIMBAH AIR CUCIAN BERAS DAN PEMANGKASAN CABANG LATERAL TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI KACANG PANJANG (Vigna sinensis L.). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
422016031_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
422016031_BAB II_SAMPAI BAB TERAKHIR.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
RINGKASAN ASMAN ABDIYULAH, Pengaruh Limbah Air Cucian Beras dan Pemangkasan Cabang Lateral terhadap Pertumbuhan dan Produksi Kacang Panjang (Vigna sinensis L.). (di bimbing oleh ROSMIAH dan ERNI HAWAYANTI ). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendapatkan dosis Limbah Air Cucian Beras tertentu dan Pemangkasan terbaik terhadap Pertumbuhan dan Produksi Kacang Panjang (Vigna sinensis L.) Penelitian ini telah dilaksanakan di salah satu lahan milik petani yang terletak di jalan H. M. Asyik Aqil, RT 49, RW 17, Kelurahan Sukajadi Kecamatan, Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan. Penelitian dilaksanakan dari bulan Oktober sampai Desember 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan petak terbagi (Split plot design) dengan 6 kombinasi perlakuan yang di ulang 4 kali. Faktor yang di teliti yaitu: pemangkasan cabang lateral (P) sebagai petak utama yang terdiri dari P0= Tanpa Pemangkasan Cabang Lateral, P1= Pemangkasan Total Cabang Lateral, dan sebagai Anak petak yaitu Limbah Air Cucian Beras (O) terdiri: O1= 40 ml/l, O2= 60 ml/l, O3= 80 ml/l. Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah Panjang tanaman (cm), panjang polong (cm), jumlah polong per tanaman (buah), berat polong per tanaman (g), berat polong per petak (kg). Bedasarkan penelitian ini menunjukan bahwa, perlakuan pemangkasan cabang lateral dengan pemberian dosis limbah air cucian beras sebanyak 80 ml/l menghasilkan produksi (berat polong 10,63 ton/ha).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | 1.Ir.Rosmiah,M.Si 2.Ir.Erni Hawayanti,M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Air cucian beras, pemangkasan,kacang panjang |
Subjects: | Agroteknologi > Holtikultura Agroteknologi > Kesuburan tanah dan nutrisi tanaman Agroteknologi > teknologi produksi tanaman |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Pertanian |
Date Deposited: | 05 May 2021 02:50 |
Last Modified: | 05 May 2021 02:50 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/16281 |
Actions (login required)
View Item |