AYU PERMATA SARI, NIM. 702017067 (2021) PREVALENSI GANGGUAN FUNGSI KOGNITIF PADA PENDERITA EPILEPSI DI POLIKLINIK SARAF RUMAH SAKIT MUHAMMADIYAH PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
702017067_BAB 1_DAFTAR PUSTAKA.pdf..pdf Download (467kB) | Preview |
|
Text
702017067_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf..pdf Restricted to Repository staff only Download (619kB) |
Abstract
Epilepsi merupakan kelainan otak yang ditandai dengan kecenderungan terus menerus untuk menimbulkan bangkitan epileptik dengan konsekuensi neurobiologis, psikologis dan sosial. Epilepsi merupakan salah satu gangguan neurologi terbanyak yang dapat berdampak pada banyak hal salah satunya yaitu gangguan fungsi kognitif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prevalensi gangguan fungsi kognitif pada penderita epilepsi. Jenis penelitian ini adalah penelitian Deskriptif Observasional dengan metode cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah penderita epilepsi yang berobat di Poliklinik Saraf Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang pada bulan Oktober-November 2020. Penelitian ini menggunakan data primer yaitu kuesioner MMSE (Mini Mental State Examination) dengan sampel sebanyak 30 sampel yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel penelitian ini diambil dengan cara consecutive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi gangguan fungsi kognitif pada penderita epilepsi sebesar 63,3% sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat gangguan fungsi kognitif pada penderita epilepsi yang dapat mempengaruhi kualitas hidup dan status fungsional seseorang.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | 1. dr. Irma Yanti, Sp.S 2. dr. Rizki Dwiryanti |
Uncontrolled Keywords: | Epilepsi, Gangguan Fungsi Kognitif |
Subjects: | Pendidikan Kedokteran > penyakit pada syaraf dan gangguan jiwa |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Kedokteran |
Date Deposited: | 16 Feb 2021 00:59 |
Last Modified: | 16 Feb 2021 00:59 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/14168 |
Actions (login required)
View Item |