RAHADIAN RAHMAD, NIM. 612016102 (2020) PROBLEMATIKA DAKWAH ISLAMIYAH DI DESA TALANG BALAI KECAMATAN BELIDA DARAT KABUPATEN MUARA ENIM. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
612016102_BAB I_SAMPAI_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
612016102_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR .pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Jika ditinjau pada zaman para Nabi dan Rasul aktifitas dakwah tidak dapat dipisahkan dengan Problematika Dakwah itu sendiri, karena sejatinya masyarakat adalah mahluk pembangkang, yang lebih mempercayai kejadian realistis menurut akal mereka, dan lupa bahkan tidak percaya pada kehidupan setelah kematian, meskipun mereka menyatakan beragama Islam, namun tugas para da’i adalah menyadarkan, mengajarkan ilmu-ilmu syar’i dan hakikat sebenarnya manusia diciptakan. Penelitaian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, yang mana data primer penelitian ini diperoleh dari masyarakat Desa Talang Balai, dan data sekunder diperoleh dari Ketua Desa, Talang Balai, Metode Penelitian Kualitatif Dengan Cara Observasi, Wawancara dan Teknik Analisis Data. Analisis data dalam penelitian kualitatif dilakukan sejak sebelum memasuki lapangan, selama berada dilapangan, dan setelah berada dilapangan. Pertama. Masyarakat Desa Talang Balai merupakan penduduk yang menjaga tradisi nenek moyang mereka, paktik kesyirikan dan berita tahayul sangat dipercayai oleh masyarakat pada zaman itu, namun semenjak perkebangan zaman dan da’i mulai berdakwah di daerah ini, masyarakat mulai meninggalkan kebiasaan syirik dan tahayul secara bertahap. Kedua. Problematika Dakwah Islamiyah yang dihadapi para da’i di desa ini yaitu terletak pada kebiasaan masyarakat yang enggan berangkat ke masjid untuk mengerjakaan shalat lima waktu, dan masyarakat enggan menuntut ilmu agama sehingga berdampak terhadap kebiasaan sosial yang masih primitive, walaupun masyarakat desa ini dapat dikategorikan masyarakat moderen. Ketiga. Praktik kesyirikan dan tradisi nenek moyang yang dilakukan masyarakat Desa Talang Balai berdampak dan menjadi Problematika Dakwah Islamiyah di Desa Talang Balai pada zaman ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing, 1. Titin Yenni S.Ag, M.Hum 2. Rijalush Shalihin, S.E.I., M.H.I. |
Uncontrolled Keywords: | Dakwah, Problematika Dakwah, Masyarakat. |
Subjects: | Komunikasi Penyiaran Islam > Kritik dakwah |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Komunikasi Penyiaran Islam (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Agama Islam |
Date Deposited: | 14 Nov 2020 04:03 |
Last Modified: | 14 Nov 2020 04:03 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/13552 |
Actions (login required)
View Item |