ACHMAD RIDHOULLAH PRATAMA, NIM. 702016010 (2020) HUBUNGAN OBESITAS SENTRAL DENGAN SIKLUS MENSTRUASI MAHASISWI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.
|
Text
702016010_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (774kB) | Preview |
|
Text
702016010_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Obesitas sentral adalah kondisi medis yang ditandai dengan akumulasi lemak abnormal terutama di daerah pinggang yang dapat menganggu kesehatan. Akumulasi lemak ini dapat mengakibatkan gangguan fungsi hormon yang menyebabkan terjadinya siklus menstruasi yang tidak normal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan obesitas sentral dengan siklus menstruasi. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain cross sectional. Populasi penelitian adalah semua mahasiswi Fakultas Kedokeran Universitas Muhammadiyah Palembang, tahun angkatan 2016, 2017 dan 2018. Sampel penelitian diambil dengan cara total sampling sebanyak 178 orang. Data siklus mentruasi diperoleh melalui kuesioner. Obesitas sentral dinilai dengan mengukur lingkar pinggang. Hubungan obesitas sentral dengan siklus menstruasi di analisis menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan 74 mahasiswi (41.6%) mengalami obesitas sentral, 82 mahasiswi (46,1%) mengalami siklus menstruasi tidak normal dan 44 mahasiswi (53,7%) dengan obesitas sentral mengalami siklus menstruasi tidak normal. Berdasarkan uji statistik yang dilakukan, didapatkan nilai signifikansi p = 0,004. Hal ini berarti terdapat hubungan yang bermakna antara obesitas sentral dengan siklus menstruasi. Kata Kunci: Obesitas sentral, Siklus menstruasi, Lingkar pinggang
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing, 1. dr. Indriyani, M. Biomed 2. dr. Rury Tiara Oktariza, M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Obesitas sentral, Siklus menstruasi, Lingkar pinggang |
Subjects: | Pendidikan Kedokteran > Anatomi Manusia Pendidikan Kedokteran > Fisiologi Manusia Pendidikan Kedokteran > Reproduksi, Pertumbuhan dan Pendewasaan |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Kedokteran |
Date Deposited: | 19 Oct 2020 01:54 |
Last Modified: | 19 Oct 2020 01:54 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/13322 |
Actions (login required)
View Item |