PENGARUH TRADISI ARAKAN DALAM ADAT PERKAWINAN TERHADAP STATUS SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI DESA PANGKALANPANJI KECAMATAN BANYUASIN III KABUPATEN BANYUASIN TAHUN 1961-2018

RACHMI, NIM. 352014015 (2019) PENGARUH TRADISI ARAKAN DALAM ADAT PERKAWINAN TERHADAP STATUS SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI DESA PANGKALANPANJI KECAMATAN BANYUASIN III KABUPATEN BANYUASIN TAHUN 1961-2018. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
352014015_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
352014015_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kata kunci : Tradisi, Arakan, Perkawinan, Masyarakat, Pangkalanpanji, Banyuasin Penelitian ini dilatarbelakangi keinginan penulis untuk mengetahui Pengaruh tradisi arakan dalam adat perkawinan terhadap status sosial ekonomi masyarakat di Desa Pangkalanpanji Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin tahun 1961-2018. Permasalah dan tujuan penelitian untuk mengetahui; (1) apa yang melatarbelakangi munculnya tradisi arakan dalam adat perkawinan masyarakat di Desa Pangkalanpanji Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin?; (2) bagaimana prosesi tradisi arakan dalam adat perkawinan masyarakat di Desa Pangkalanpanji Kecamatan Banyuasin III Kabupaten banyuasin?; (3) bagaimana pengaruh tradisi arakan dalam adat perkawinan terhadap status sosial ekonomi masyarakat di Desa Pangkalanpanji Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin Tahun 1961-2018?. Metode penelitian adalah historis (sejarah) dan penelitian survey, dengan pendekatan geografi, sosiologi, historis (sejarah), agama, antropologi, ekonomi, Jenis penelitian deskriptif kualitatif. Kesimpulan; adalah (1) latar belakang munculnya tradisi arakan dalam adat perkawinan masyarakat di Desa Pangkalanpanji Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin dilatar belakangi pada tahun 1961 awal dilakukanya tradisi arakan pada awalnya tradisi arakan dilakukan pada acara Maulid Nabi SAW kemudian masyarakat Desa Pangkalanpanji menjadikan tradisi arakan ini sebagai tradisi perkawinan tersebut; (2) prosesi tradisi arakan dalam adat perkawinan masyarakat di Desa Pangkalanpanji Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin pertama meminta rasan, menyenggung, mutus rasan, melamar/meminang, akad nikah dan acara walimah, kedua proses pembuatan “joli-joli” dan proses arak-arakan; (3) pengaruh tradisi arakan dalam adat perkawinan terhadap status sosial ekonomi masyarakat di Desa Pangkalanpanji kecamatan banyuasin III Kabupaten Banyuasin Tahun 1961-2018 tiga pengaruh terhadap status sosial, kebudayaan melestarikan warisan budaya leluhur, terhadap status ekonomi. Saran yaitu (1) bagi mahasiswa Program Studi Sejarah FKIP UMP, hendaknya skripsi ini menambah pengetahuan khususnya mengenai sejarah tradisi arakan; (2) bagi pemerintah Kabupaten Banyuasin, hendaknya melestarikan dan menjaga tradisi yang ada di daerah Kabupaten Banyuasin. (3) bagi masyarakat agar berpartisipasi dan melestarikan tradisi arakan karna dalam tradisi tersebut terdapat nilai-nilai budaya yang berguna bagi kehidupan bermasyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: 1.Yusin6ta Tia Rusdiana, S.Pd M.Pd 2. Alfabri Rasyid, S.Pd
Uncontrolled Keywords: Tradisi, Arakan, Perkawinan, Masyarakat, Pangkalanpanji, Banyuasin
Subjects: Sejarah > Tempat-Tempat
Divisions: Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Date Deposited: 18 Jun 2019 06:27
Last Modified: 18 Jun 2019 06:27
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/4518

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.