Hubungan antara Rasio Neutrofil/Limfosit dan Enzim Jantung pada Pasien Sindrom Koroner Akut di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang

Olive Mutiara Alzena, NIM. 702015010 (2019) Hubungan antara Rasio Neutrofil/Limfosit dan Enzim Jantung pada Pasien Sindrom Koroner Akut di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
702015010_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
702015010_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (845kB)

Abstract

Pemeriksaan enzim creatine phospokinase (CPK) dan creatine kinase muscle/brain (CKMB) sebagai biomarka penyakit jantung dibutuhkan dalam mendiagnosis sindrom koroner akut (SKA). Suatu biomarka diharapkan memenuhi kriteria biaya rendah untuk digunakan dalam penggunaannya sehari-hari. Ditemukan bahwa rasio neutrofil terhadap limfosit yang selama ini dilakukan di laboratorium rutin, memiliki nilai diagnostik terhadap penyakit jantung koroner sebagai penanda inflamasi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara rasio neutrofil/limfosit dengan peningkatan enzim CPK dan CK-MB pada pasien sindrom koroner akut di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang. Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan pendekatan potong lintang, dengan teknik total sampling sebanyak 57 orang dari data rekam medis yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Data dianalisis secara univariat, bivariat, dan multivariat menggunakan SPSS versi 16. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada hubungan signifikan antara rasio neutrofil/limfosit dan enzim jantung CPK CKMB (p>0,5) pada pasien SKA di RS Muhammadiyah Palembang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. dr. Ni Made Elva Mayasari, Sp.JP 2. dr. Ahmad Ghiffari, M.Kes
Uncontrolled Keywords: Rasio neutrofil/limfosit, CPK, CKMB, sindrom koroner akut.
Subjects: Pendidikan Kedokteran > Patologi
Pendidikan Kedokteran > penyakit pada Sistem Kardiovaskuler
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Kedokteran
Date Deposited: 18 Feb 2019 03:27
Last Modified: 18 Feb 2019 06:15
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/2901

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.