ANALISIS RISIKO K3 DENGAN METODE HAZARD IDENTIFICATION, RISK ASSESSMENT AND RISK CONTROL (HIRARC) DAN EVALUASI 5S (Studi Kasus Industri Batik Cetak Ishak Palembang)

M Yusuf, NIM. 152016031 (2020) ANALISIS RISIKO K3 DENGAN METODE HAZARD IDENTIFICATION, RISK ASSESSMENT AND RISK CONTROL (HIRARC) DAN EVALUASI 5S (Studi Kasus Industri Batik Cetak Ishak Palembang). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
152016031 BAB 1 DAFTAR PUSTAKA (1).pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
152016031 BAB_II_SAMPAI_BAB TERAKHIR fix.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK ANALISIS RISIKO K3 DENGAN METODE HAZARD IDENTIFICATION, RISK ASSESSMENT AND RISK CONTROL (HIRARC) DAN EVALUASI 5S (Studi Kasus Industri Batik Cetak Ishak Palembang) M Yusuf Teknik Industri, Universitas Muhammadiyah Palembang E-mail : myuaufti25020296@gmail.com Abstrak-Setiap lingkungan kerja selalu memiliki risiko kecelakaan kerja. Besarnya risiko kecelakaan kerja tergantung dari jenis industri teknologi serta upaya pengendalian risiko dalam lingkungan kerja. Industri Batik Cetak Ishak Palembang merupakan salah satu Industri batik yang memproduksi batik cetak, jumputan dan batik tulis. Adapun penelitian ini menggunakan Analisis Risiko K3 dengan Metode Hazard Identification, Risk Assessment And Risk Control (HIRARC), dan Evaluasi 5S. Ada 10 aktifitas kerja dan 12 kecelakan kerja 8 sedang, 3 rendah, 1 tinggi. Adapun risiko yang dialami karyawan ialah tangan luka akibat gunting, tangan terasa panas, melepuh akibat uap lilin malam, tangan melepuh terkena air panas, kesemutan, gatal-gatal, terkilir. Risiko yang sering terjadi ialah tangan terasa panas akibat tiang cetakan terlalu pendek dan uap lilin malam yang panas bekerja berjam-jam dapat mengakibatkan tangan melepuh. Dari hasil observasi lingkungan disekitar area percetakan tidak teratur masih banyak barang-barang yang tidak digunakan berserakan tidak pada tempatnya. Peneliti menggunkan metode 5S dalam upaya perbaikan area percetakan. Dalam upaya meminimalisir kecelakaan kerja dan merapikan area percetakan peneliti memberikan sosislisasi K3 dan 5S kepada karyawan. Kata Kunci: Analisis Risiko K3, Hazard Identification, Risk Assessmen, Risk Control, evaluasi 5S.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing, 1. Ir. Ahmad Ansyori Masruri, M.T. 2. Merisha Hastarina, S.T., M.Eng.
Uncontrolled Keywords: Analisis Risiko K3, Hazard Identification, Risk Assessmen, Risk Control, evaluasi 5S.
Subjects: Industri > Pabrik-pabrik (Manufactures)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri (S1)
Depositing User: Fakultas Teknik
Date Deposited: 16 Mar 2021 04:06
Last Modified: 16 Mar 2021 04:06
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/15020

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.