YESSIE PUSPITASARI, NIM. 502016355 (2020) PENEGAKAN HUKUM TERHADAP PELANGGAR LALU LINTAS DALAM WILAYAH HUKUM POLRESTABES PALEMBANG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALEMBANG.
|
Text
502016355_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
502016355_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf Restricted to Repository staff only Download (757kB) |
Abstract
ABSTRAK PENEGAKAN HUKUM TERHADAP PELANGGAR LALU LINTAS DALAM WILAYAH HUKUM POLRESTABES PALEMBANG Oleh Yessie Puspitasari Penegakan hukum adalah proses pemungsian norma-norma hukum secara nyata sebagai pedoman prilaku atau hubungan-hubungan hukum dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Adapun permasalahan dalam skripsi ini adalah Bagaimanakah penegakan hukum terhadap pelanggar lalu lintas dalam wilayah hukum Polresta Palembang? dan Apakah yang menjadi hambatan bagi Polrestabes Palembang dalam penegakan hukum terhadap pelanggar lalu lintas dalam wilayah hukum Polrestabes Palembang?. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum sosiologis yang bersifat deskriptif. Sejalan dengan judul dan beberapa permasalahan yang telah dikemukakan di atas, dapat disimpulkan bahwa : Penegakan hukum terhadap pelanggar lalu lintas dalam wilayah hukum Polrestabes Palembang yaitu : Melalui preventif, melalui Pendidikan Masyarakat Lalu Lintas, penyuluhan hukum tentang lalu lintas. Dan Melalui represif, melakukan penyelidikan dan penyidikan kepada pelanggar lalu lintas, untuk diproses secara pidana yang selanjutnya dilimpahkan kepada pihak kejaksaan yang akan melakukan penuntutan. Dan Hambatan Hambatan bagi Polrestabes Palembang dalam penegakan hukum terhadap pelanggar lalu lintas dalam wilayah hukum Polrestabes Palembang yaitu : yang paling penting adalah budaya hukum masyarakat yang sadar hukum dalam berlalu lintas dan faktor aparatur penegak hukum itu sendiri, yang profesionalisme, intelektualisme, faktor keteladanan, faktor ketaqwaan dan faktor disiplin dan taat peraturan. Kata Kunci: Penegakan Hukum, Pelanggaran Lalu Lintas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing 1 : Dr. Muhammad Yahya Selma, SH, MH. Pembimbing 2 : Luil Maknun, SH, MH. |
Uncontrolled Keywords: | Penegakan Hukum, Pelanggaran Lalu Lintas |
Subjects: | Ilmu Hukum > Hukum Pidana |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum (S1) |
Depositing User: | Mahasiswa Fakultas Hukum |
Date Deposited: | 18 Jan 2021 03:49 |
Last Modified: | 18 Jan 2021 03:49 |
URI: | http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/13864 |
Actions (login required)
View Item |