PENYERAPAN ZAT WARNA METHYL BLUE DALAM LARUTAN MENGGUNAKAN LIMBAH CANGKANG TELUR SEBAGAI ADSORBEN

JENIO CARINA PANDHORA, NIM 122016031 (2020) PENYERAPAN ZAT WARNA METHYL BLUE DALAM LARUTAN MENGGUNAKAN LIMBAH CANGKANG TELUR SEBAGAI ADSORBEN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
122016031_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
122016031_BAB II_SAMPAI BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Metilen biru merupakan salah satu zat warna yang digunakan dalam industri. Senyawa ini merupakan senyawa organik yang berbahaya dan mengganggu ekosistem akuatik jika dibuang ke perairan. Oleh karena itu, perlu perlakuan khusus untuk mengurangi kepekatan warnanya, diantaranya melalui proses adsorpsi. Salah satu cara untuk menangani limbah tersebut adalah dengan cara adsorpsi menggunakan cangkang telur ayam. Cangkang telur ayam merupakan limbah yang belum banyak dimanfaatkan sehingga mudah didapatkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tinggi adsorben, waktu kontak dan pH terhadap adsorpsi methyl Blue oleh cangkang telur ayam. Metode penelitian ini meliputi 3 tahap yaitu preparasi adsorben, adsorpsi, dan analisis Spektrofotometer UV-Vis. Proses adsorpsi dilakukan dengan variasi Tinggi Adsorben 1; 1,5 ; 2; 2,5; dan 3 cm , variasi waktu kontak 2; 3; 4; 5; dan 6 jam, dan variasi pH 2; 4; dan 6. Hasil penelitian menunjukkan kondisi adsorpsi terbaik terjadi pada tinggi adsorben 3 cm, waktu kontak 6 jam dan pH 6 dengan efisiensi adsorpsi sebesar 97 % .

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: PEMBIMBING 1 : ATIKAH, ST.,MT PEMBIMBING 2 : DR. MARDWITA.,MT
Uncontrolled Keywords: ADSORPSI , ZAT WARNA, METHYL BLUE
Subjects: Kimia > Teknologi Kimia
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Kimia (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Teknik
Date Deposited: 14 Oct 2020 04:18
Last Modified: 14 Oct 2020 04:18
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/13243

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.