PENGARUH MASSA OSSEIN DAN WAKTU EKSTRAKSI GELATIN DARI KULIT IKAN GABUS

Fadel Muhammad, NIM. 122017006P (2020) PENGARUH MASSA OSSEIN DAN WAKTU EKSTRAKSI GELATIN DARI KULIT IKAN GABUS. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
122017006P_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (332kB) | Preview
[img] Text
122017006P_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (602kB)

Abstract

Kota Palembang terkenal dengan berbagai makanan olahan yang berasal dari ikan, seperti pempek, kerupuk, tekwan, model, dan sebagainya. Ikan yang banyak digunakan dalam makanan olahan tersebut ialah ikan gabus. Ikan gabus ini memiliki potensi untuk digunakan dalam pembuatan gelatin karena ikan gabus merupakan jenis ikan bertulang keras yang mengandung kolagen. Salah satu sumber gelatin halal yang murah dan mudah didapat adalah kulit ikan terutama kulit ikan gabus. Jeruk Nipis merupakan salah satu asam organik yang digunakan sebagai pengubah serat kolagen menjadi gelatin. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh massa ossein dan waktu ekstraksi terhadap kualitas gelatin yang dihasilkan yaitu yield, kadar protein, kadar air, kadar abu dan nilai pH. Penelitian ini dilakukan juga pengujian kekuatan gel, viskositas dan kandungan logam yang terkandung dalam gelatin. Proses ekstraksi dilakukan dengan suhu 70oC dan massa 50, 100, 150, 200, dan 250 gram masing – masing selama 1, 2, dan 3 jam. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dihasilkan gelatin dengan kondisi optimum pada suhu ekstraksi 250 gram selama 3 jam dengan % yield sebesar 6%, kadar protein sebesar 75,92%, kadar air sebesar 8,83%, kadar abu sebesar 3,75%, bernilai pH 6. Didapatkan juga hasil kekuatan gel dan viskositas masing-masing sebesar 61,0468 gbloom dan 29,8308 cPs. Gelatin yang dihasilkan dari penelitian ini mengandung logam seng (Zn) dan tembaga (Cu) masing-masing sebesar 97,87 mg/kg dan 28,43 mg/kg

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Ir. Ummi Kalsum M.T 2. Dr. Ir. Elfidiah M.T
Uncontrolled Keywords: Asam Sitrat, Jeruk Nipis, Ekstraksi, Gelatin, Kolagen, KadarAir, Kulit Ikan Gabus
Subjects: Kimia > Teknologi Kimia
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Kimia (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Teknik
Date Deposited: 07 Oct 2020 04:24
Last Modified: 07 Oct 2020 04:24
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/13166

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.