PERANAN MOHAMMAD NOERDIN PANDJI DALAM MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN INDONESIA DI PALEMBANG PADA TAHUN 1945-1949

Arleta Okta Sari, NIM. 352016009 (2020) PERANAN MOHAMMAD NOERDIN PANDJI DALAM MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN INDONESIA DI PALEMBANG PADA TAHUN 1945-1949. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Palembang.

[img]
Preview
Text
352016009_BAB I_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (653kB) | Preview
[img] Text
352016009_BAB II_SAMPAI_BAB TERAKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (485kB)

Abstract

ABSTRAK Sari, Arleta Okta. 2020. Peranan Mohammad Noerdin Pandji Dalam Mempertahankan Kemerdekaan Indonesia di Palembang Pada Tahun 1945-1949. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah. Program Sarjana (SI). Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Palembang. Pembimbing: (1) Heryati, S.Pd., M.Hum (2) Yusinta Tia Rusdiana, M.Pd. Kata kunci: Perananan , Mohammad Noerdin Pandji, Palembang Peenelitian ini dilatarbelakangi oleh keinginan penulis untuk mengetahui latar belakang peranan Mohammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada tahun 1945-1949. Rumusan Masalah yang penulis bahas (1) Apa yang melatarbelakangi Mohammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada tahun 1945-1949 (2) Bagaimana peranan Mohammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada Tahin 1945-1949 (3) Bagaimana dampak peranan Muhammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada tahun 1945-1949. Metode yang penulis gunakan adalah metode historis. Jenis Penelitian yang digunakan yaitu deskriptip kualitatif yang bersifat kajian pustaka (literature). Penulis juga menggunakan pendekatan geografi, politik, sosial, militer, antropologi, historis, serta penulis berhasil merumuskan beberapa kesimpulan (1) Latarbelakang Mohammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada tahun 1945-1949 karena kedatangan Sekutu dan Belanda mulai meresahkan. Dan pada saat itu Mohammad Noerdin Pandji adalah seorang tentara divisi I Subkoss berkedudukan di Lahat (2) peranan Mohammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada Tahun 1945-1949, Noerdin Pandji sebagai anggota militer yaang bertugas di Palembang bagian Selatan dengan Menjalankan siasat perang wehrkreise, menggabungkan komando pertahanan teritorial, perlawanan gerilya. (3) dampak peranan Muhammad Noerdin Pandji dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia di Palembang pada tahun 1945-1949 dibidang militer para pejuang harus di tarik mundur dari wilayah Palembang bagian Selatan, karena wilayah tersebut telah dikuasai Belanda. Dibidang politik setelah terjadinya revolusi pisik banyak terjadi kerusakan karena pembumihangusan dan banyak juga arsip-arsip yang ikut terbakar di dalamnya selain itu, setelah revolusi pisik mulailah ada kemajuan dalam mengatur pemerintahan. Bidang ekonomi dimana pemerintah mulai memperbaiki ekonomi dengan mengembangkan sistem ekonomi rakyat yang dilaksanakan dari bawah yaitu Koperasi. Dibidang sosial dimana mental rakyat masih belum stabil. Saran Bagi mahasiswa dapat melakukan penelitian lanjutan mengenai peranan Mohammad Noerdin Pandji dari segi perjuangannya dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Palembang. Selain itu dapat pula dilanjutkan penelitian lebih mendalam denga cara melakukan mewawancarai langsung pihak keluarga Noerdin Pandji yang masih hidup.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Heryati, S.Pd.,M.Hum 2. Yusint Tia Rusdiana, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Perananan , Mohammad Noerdin Pandji, Palembang
Subjects: Sejarah > Sejarah Indonesia
Divisions: Fakultas Ilmu Keguruan Dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah (S1)
Depositing User: Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Date Deposited: 17 Sep 2020 02:19
Last Modified: 17 Sep 2020 02:19
URI: http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/11900

Actions (login required)

View Item View Item

is powered by EPrints 3 which is developed by the School of Electronics and Computer Science at the University of Southampton. More information and software credits.